Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Adab berdoa


Berdoa merupakan suatu permohonan untuk menolong kita dari sesuatu kesulitan atau juga permohonan untuk suatu keinginan dan juga agar kita dibimbingNya.

Ketika seseorang berdoa hendaklah berdoa dengan sungguh-sungguh dan melakukan adab-adab berdoa. Yang dimana ketika melakukan adab-adab berdoa insisaloh doa kita mudah untuk di ijabah oleh Allah. 

Adab-Adab Berdo'a


  • Yang pertama ketika mau berdoa hendaklah membaca dan taubat terlebih dahulu
  • Yang kedua yang merendah diri bertekun ada rasa cinta dan juga takut.
  • Yang ketiga meneguhkan hati bahwa doa-doanya pasti diijabah
  • Yang keempat yaitu bersungguh-sungguh dan juga sedikitnya diulangi doanya sebanyak 3 kali
  • Yang ke-5 adalah melemahkan suaranya di mana ketika berdoa janganlah dengan suara yang keras keras.
  • Yang keenam ketika saat berdoa hendaklah menghadap ke arah kiblat sambil sambil mengangkat kedua belah tangan
  • yang ketujuh meneliti waktu maqam  ijabah yaitu misalnya hari Arafah di bulan Ramadan dan hari Jumat atau sesudah salat tengah malam itu lah di mana waktu-waktu yang mudah untuk di ijabah
  • yang ke-8 pada waktu yang mulia seperti halnya saat ketika sedang berperang, pada waktu persembahyangan yaitu antara adzan dan iqomah, dan tengah berpuasa, ketika usaha, karena sakit atau dianiaya.
  • Yang ke-9 yaitu doanya tidak diragukan
  • yang ke-10 dimulai dan diakhiri dengan Alhamdulillah dan juga sholawat.
Itu tadi adalah adab-adab dimana dalam melaksanakan berdoa hendaklah melakukan adab-adab tersebut. Hendaklah berdoa dengan setulus hati dan penuh keyakinan agar doa kita dikabulkan. Agar doa kita senantiasa dikabulkan Allah SWT. Berdoa sendiri bisa dilakukan setiap saat, setiap waktu, dan kapanpun juga dimanapun karena agar kita selalu ingat kepadaNya.