Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian Tawakal Dan Manfaatnya

Pertama-tama penjelasan mengenai sifat tawakal yakni adalah berserah diri kepada Allah SWT. Dan juga untuk setiap umat Islam senantiasa harus memiliki sifat tawakal, dan berikut ini adalah penjelasan-penjelasan tentang sifat tawakal dan juga manfaatnya.

Pengertian Tawakal

Pengertian Tawakal adalah sikap di mana berserah diri kepada Allah SWT yang mana atas usaha yang telah diupayakan. Maknanya bahwasanya sifat tawakal yakni berserah diri dengan sepenuhnya kepada Allah SWT akan tetapi juga diimbangi dengan usaha yang keras. Dan ketika kita mempunyai sifat tawakal itu menjadikan diri kita memiliki sifat tidak mudah menyerah dan putus asa dalam keinginan untuk meraih sesuatu.


Dan juga sifat tawakal menjadikan diri kita mempunyai sifat rasa syukur terhadap nikmat Allah yang telah diberikan kepada kita. Yang mana selalu yakin bahwa sannya Allah SWT akan memberikan yang terbaik untuk kita. 

Dan misalnya adapun contoh sifat tawakal dalam kehidupan sehari-hari misalnya seperti di sekolah. Yakni seorang murid yang akan menghadapi ujian, dia akan belajar dengan bersungguh-sungguh dan giat, dan ketika melaksanakan ujian ia juga melaksanakannya dengan bersungguh-sungguh dan penuh kejujuran. Dan kemudian ia berserah diri kepada Allah SWT dengan apapun hasil yang diperoleh.

Maknanya bahwasanya sifat tawakal yakni berusaha dengan bersungguh-sungguh dan juga berdoa kepada Allah SWT dan hasil nya itu kita pasrahkan kepada Allah SWT.



Manfaat Mempunyai Sifat Tawakal

Dan ketika seseorang memiliki sifat tawakal banyak sekali manfaat di dalamnya diantaranya sebagai berikut:

  1. Untuk yang pertama ketika seseorang memiliki sifat tawakal itu akan mendekatkan diri kepada Allah SWT.
  2. Berikutnya manfaatnya yakni memperkuat iman kita dan juga menjadikan kita memiliki sifat pantang menyerah.
  3. Dan yang selanjutnya menumbuhkan rasa syukur terhadap Allah SWT atas nikmat yang telah diberikan kepada kita dan juga menjauhkan kita dari sikap sombong.

Dengan demikian itu tadi adalah beberapa penjelasan tentang pengertian tawakal dan juga manfaatnya. Yang di mana Pada dasarnya perintah untuk mempunyai sifat tawakal sudah dijelaskan dalam Al-Qur'an yaitu sebagai berikut:

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

وَتَوَكَّلْ عَلَى الْعَزِيْزِ الرَّحِيْمِ ۙ 
wa tawakkal 'alal-'aziizir-rohiim
Artinya: "Dan bertawakallah kepada (Allah) Yang Maha Perkasa, Maha Penyayang,"
(QS. Asy-Syu'ara' 26: Ayat 217)


Maka dari itu hendaklah kita memiliki sifat tawakal agar hidup kita lebih berkah dan bermakna. Karena ketika kita mempunyai sifat tawakal kita akan mendapatkan banyak sekali manfaat di dalamnya.