Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian Dan Hikmah Raja'

Halo teman-teman semuanya yang berbahagia....oke pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai pengertian dari raja' serta hikmah dari raja'. Memang terkadang kita sering mendengarkan  kata raja' namun mungkin ada yang belum tahu tentang apa itu raja' maka dari itu berikut ini ada penjelasan yang lebih rinci mengenai raja'

Pengertian Raja'

Harapan


Raja' adalah mengharap keridhaan dari Allah SWT. dimana perlu kita ketahui bahwasanya raja' termasuk dari salah satu akhlak karimah. Dan juga apabila kita memiliki sifat raja' itu akan mempertebal keimanan kita serta dapat mendekatkan diri kita kepada Allah SWT. Di mana kita sebagai umat Islam tentunya akan mengharapkan kebahagiaan di dunia dan di akhirat.


Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

مَنْ كَا نَ يَرْجُوْا لِقَآءَ اللّٰهِ فَاِ نَّ اَجَلَ اللّٰهِ لَاٰ تٍ ۗ وَهُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ


mang kaana yarjuu liqooo`allohi fa inna ajalallohi la`aat, wa huwas-samii'ul-'aliim

Artinya: "Barang siapa mengharap pertemuan dengan Allah, maka sesungguhnya waktu (yang dijanjikan) Allah pasti datang. Dan Dia Yang Maha Mendengar, Maha Mengetahui."

(QS. Al-'Ankabut 29: Ayat 5)

Maknanya dari ayat tersebut menjelaskan tentang mengharap dari ridhonya Allah karena sesungguhnya Allah itu itu maha mendengar dan maha mengetahui. Karena dengan seseorang memiliki sifat raja' itu akan timbul perilaku husnudzon yakni berprasangka baik. Dimana berprasangka baik bahwasannya Allah SWT akan memberikan nikmat dan bahkan akan menambah nikmat kita apabila kita selalu berprasangka baik dan juga selalu bersyukur.
 
Yang mana raja' merupakan dalam rangka mencari keridhaan Allah sehingga dengan pemikiran tersebut kita dapat mengenal diri sendiri serta dapat mengetahui bahwasannya hidup di dunia itu semata-mata untuk menyembah Allah SWT.  Yakni menjalankan semua perintah perintahnya dan juga menjauhi semua larangannya. 

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَا لْاِ نْسَ اِلَّا لِيَعْبُدُوْنِ


wa maa kholaqtul-jinna wal-ingsa illaa liya'buduun

Artinya: "Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku."
(QS. Az-Zariyat 51: Ayat 56)

Hikmah Raja'

Dimana kedudukan yang tertinggi pada ibadah yang dilakukan oleh seorang hamba adalah berharap dan juga berserah diri kepada Allah dan tawakal. Dan juga apabila kita memiliki sifat raja atau berharap itu banyak sekali hikmah yang dapat kita ambil. Dan berikut ini adalah beberapa hikmah dari memiliki sifat raja'

  • Memiliki perilaku optimis

Yang mana optimis memiliki arti orang yang memiliki pengharapan atau berprasangka baik dalam menghadapi suatu persoalan atau suatu hal. Dan juga sifat optimis itu merupakan sifat di mana kunci dari kesuksesan, karena dengan optimis kita tidak akan mudah untuk menyerah. dan akan selalu percaya bahwasanya Allah itu akan meridhoi kita selama kita berada di jalan yang benar.

  • Memiliki perilaku dinamis


Dan dinamis sendiri memiliki arti penuh semangat sehingga akan giat melakukan suatu hal atau bekerja, dan tidak mau tinggal diam. Serta terus bertumbuh karena dia mempunyai harapan dengan penuh keyakinan. Sehingga akan terus melangkah ke depan selama jalan yang ditempuh tidak melanggar dari ajaran Islam. Maka dari itu dia akan percaya bahwa Allah akan meridhoinya selama dia berprasangka baik terhadap Allah SWT.

  • Memiliki perilaku berfikir kritis 

Dan maksud dari memiliki perilaku berpikir kritis adalah tajam dalam penganalisisan. Jadi maknanya ketika menghadapi suatu persoalan maka akan berfikir secara kritis  sehingga akan berpikir untuk memilih mana jalan yang terbaik untuk dilalui. 

Kesimpulan

Sehingga dengan demikian itu tadi merupakan sedikit penjelasan mengenai raja' dan juga beberapa hikmah dari raja'. Yang mana raja' merupakan berharap atas keridhaan dari Allah SWT serta kita akan senantiasa selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT.  

Yang mana apabila kita memiliki sifat raja' kita tidak akan memiliki sifat suudzon yakni berprasangka buruk terhadap Allah SWT. Karena kita akan yakin dan juga akan berharap bahwasanya Allah akan memberikan nikmat yang luar biasa ketika kita bisa dekat dengan Allah dan juga selalu bersyukur atas nikmat yang telah diberikan kepada kita.